Page Nav

HIDE

Pages

Breaking News:

latest

Ini Cara SWARNA Cegah Penularan Covid 19, Sambangi Rumah Warga dan Bagikan Masker

Ini Cara SWARNA Cegah Penularan Covid 19, Sambangi Rumah Warga dan Bagikan Masker  RANTAUPRAPAT MEDIACORUPTION.COM.11/4/2020 Peker...



Ini Cara SWARNA Cegah Penularan Covid 19, Sambangi Rumah Warga dan Bagikan Masker 

RANTAUPRAPAT

MEDIACORUPTION.COM.11/4/2020
Pekerja sosial yang tergabung dalam Social Worker Association Rumah Nusantara (SWARNA) membagikan masker gratis sekaligus mensosialisasikan pentingnya pencegahan penularan Virus Corona atau Covid 19 dengan cara menyambangi rumah-rumah warga di Kecamatan Rantau Utara, Sabtu (11/4/2020).

Ketua SWARNA Junaidi Mustapa Harahap didampingi Sekretaris Muhammad Aguswan Nasution mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian SWARNA dalam hal pencegahan penularan wabah Covid 19 ini.

Pihaknya pun, kata Junaidi, telah menyiapkan ribuan masker untuk dibagikan kepada warga di sejumlah kecamatan di Kabupaten Labuhanbatu. Selain itu, mereka juga melakukan sosialisasi dengan membagikan brosur bertuliskan imbauan pencegahan penularan Covid 19, seperti menghindari keramaian, menerapkan prilaku hidup bersih dan sehat, sosial distancing dan sebagainya.


"Jadi masker dan brosur itu langsung kita bagikan ke rumah-rumah warga. Cara ini kita lakukan tentunya juga untuk menghindari keramaian," jelasnya.

Dalam kegiatan tersebut, tambah Junaidi, pihaknya juga memberikan imbauan terkhusus kepada masyarakat penerima bantuan sosial, yakni agar mempergunakan bantuan yang diberikan pemerintah dengan tepat guna.

"Karena dimasa seperti ini masyarakat harus lebih mementingkan kebutuhan pokok dari yang lain-lain. Ini kita sampaikan terkhusus kepada keluarga penerima bansos yang juga kita sambangi," ungkapnya.

Menurut Junaidi, kegiatan inipun dapat terlaksana tidak terlepas dari dukungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu yang dianggap begitu tanggap dalam hal pencegahap wabah Covid 19 ini.

Terimakasih kita ucapkan kepada Bupati Labuhabatu yang begitu mendukung kegiatan ini," tandasnya.( MC HN)

Tidak ada komentar